PPKn

Pertanyaan

apa kepanjangan OTT dan KPK

1 Jawaban

  • Kepanjangan OTT adalah Operasi Tangkap Tangan

    Kepanjangan OTT adalah Komisi Pemberantasan Korupsi

    Pembahasan:

    Operasi Tangkap Tangan adalah pelaksanaan penangkapan terhadap tersangka suatu tindak kejahatan, berdasarkan rencana yang telah dikembangkan. OTT biasanya dilakukan setelah cukup bukti yang menunjukkan seorang tersangka melakukan tindak kejahatan.

    OTT biasa dilakukan oleh KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi). KPK merupakan lembaga negara yang memiliki wewenang untuk melakukan penyidikan, penangkapan dan penuntutan dalam tindak pidana korupsi.

    KPK melakukan OTT pada tersangka tindak pidana korupsi, serta kepada pejabat negara yang melakukan penyalahgunaan wewenang, misalnya dengan menerima suap.

    KPK melakukan OTT setelah persiapan yang matang. Biasanya tersangka yang diduga melakukan korupsi atau menerima suap disadap untuk mengetahui  transaksi, pelaku lain, dan tindakan yang dilakukan tersangka.

    OTT berbeda dengan tertangkap tangan, karena tertangkap tangan berarti ditangkap ketika sedang melakukan kejahatan, sementara OTT justru sering dilakukan ketika calon tersangka tidak sedang melakukan tindak pidana, namun beberapa saat setelahnya.

    Pelajari Lebih Lanjut

    1. Seandainya kamu tinggal di negara yang memiliki pemerintahan bersih dari korupsi, maka.....

    https://brainly.co.id/tugas/11819778

    2. Pemerintah pada masa reformasi telah berupaya melaksanakan berbagai pembenahan di bidang politik, jelaskan upaya-upaya pembenahan tersebut!

    https://brainly.co.id/tugas/13596545

    Detail Jawaban          

    Kode: 12.9.2  

    Kelas: XII  

    Mata pelajaran: PPKN  

    Materi: Bab 2 - Pengelolaan Keuangan Negara dan Kekuasaan Kehakiman

    Kata kunci: OTT, KPK

Pertanyaan Lainnya