apa yang dimaksud dengan lingkungan?
IPS
ranggamaulana25
Pertanyaan
apa yang dimaksud dengan lingkungan?
1 Jawaban
-
1. Jawaban varlord
Kelas : XI (2 SMA)
Pelajaran : IPS (Geografi)
Kategori : Lingkungan Hidup & Pembangunan
Kata Kunci : Makhluk Hidup, Alam, Ruang, Benda
Lingkungan pada hakekatnya mencakup unsur biotik (benda hidup) dan abiotik (benda mati). Meski begitu, di Indonesia sendiri, kata lingkungan sering disebut dengan Lingkungan Hidup yang tujuannya bukan untuk mengecualikan komponen abiotik namun lebih kepada karena lingkungan merupakan pendukung kehidupan.
Adapun definisi LINGKUNGAN (HIDUP) sendiri disebut dengan tegas dan jelas di dalam Undang Undang Nomor 32 tahun 2009 mengenai Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup tepatnya pada Pasal 1 yang berbunyi:
“Lingkungan hidup adalah kesatuan ruang dengan semua benda, daya, keadaan, dan makhluk hidup, termasuk manusia dan perilakunya, yang mempengaruhi alam itu sendiri, kelangsungan peri-kehidupan dan kesejahteraan manusia serta makhluk hidup lain.”
Dari definisi tersebut di atas, bisa juga disimpulkan bahwa yang dimaksud dengan Lingkungan adalah segala sesuatu yang ada di sekeliling manusia baik itu biotik atau abiotik yang memiliki pengaruh terhadap pertumbuhan dan perkembangan kehidupan manusia.